Tips Merawat Laptop Gaming agar Tidak Mudah Overheat

Kamis, 17 April 2025

Tidak ada komentar
Laptop Gaming ASUS ROG FLOW

Laptop gaming merupakan perangkat yang membutuhkan performa tinggi untuk menjalankan berbagai game dengan grafis berat dan pengolahan data cepat. Namun, performa tinggi tersebut juga diiringi dengan produksi panas yang signifikan.

Jika tidak dikelola dengan baik, panas berlebih atau overheat dapat merusak komponen internal laptop dan menurunkan umur pakainya. Oleh karena itu, penting bagi kamu untuk mengetahui cara merawat laptop gaming agar tidak mudah mengalami overheat.

Pahami Penyebab Overheat pada Laptop Gaming


Sebelum merawat laptop agar tidak mudah overheat, kamu perlu memahami faktor penyebabnya. Umumnya, overheat pada laptop gaming disebabkan oleh:
  • Penggunaan aplikasi berat dalam waktu lama.
  • Sistem pendinginan yang kurang optimal.
  • Penumpukan debu pada saluran udara.
  • Penggunaan di permukaan yang tidak rata atau tertutup.
  • Ventilasi udara yang terhalang.
Dengan mengetahui penyebabnya, kamu bisa melakukan tindakan pencegahan yang tepat guna menjaga suhu laptop tetap stabil.

Gunakan Cooling Pad atau Alat Pendingin Tambahan


Cooling pad adalah perangkat tambahan yang sangat berguna untuk laptop gaming. Alat ini bekerja dengan memberikan aliran udara tambahan dari bawah laptop, membantu mempercepat proses pembuangan panas. Disarankan untuk memilih cooling pad dengan kipas besar dan daya putar tinggi agar aliran udara lebih optimal.

Penggunaan cooling pad dapat menurunkan suhu laptop hingga beberapa derajat Celsius, terutama saat  bermain game dalam waktu lama. Pastikan kamu meletakkan cooling pad di permukaan yang rata agar sirkulasi udara tidak terganggu.

Rutin Membersihkan Saluran Udara dan Kipas


Debu yang menumpuk pada saluran udara dan kipas pendingin dapat menghambat aliran udara serta menurunkan efisiensi sistem pendingin laptop. Oleh karena itu, kamu perlu membersihkan bagian tersebut secara berkala.

Kamu bisa menggunakan blower atau vacuum khusus untuk mengangkat debu dari ventilasi. Bila memungkinkan, buka casing bawah laptop untuk membersihkan kipas secara langsung, tetapi pastikan  melakukannya dengan hati-hati atau meminta bantuan teknisi profesional jika ragu.

Atur Penggunaan Perangkat Lunak Secara Bijak


Tidak semua proses yang berjalan di latar belakang laptop kamu diperlukan. Aplikasi atau layanan yang berjalan tanpa disadari dapat membebani prosesor dan GPU, yang akhirnya meningkatkan suhu perangkat.

Untuk itu, kamu dapat mengatur penggunaan perangkat lunak dengan cara berikut:
  • Menonaktifkan aplikasi latar belakang yang tidak diperlukan.
  • Menggunakan mode hemat daya saat tidak bermain game.
  • Mengatur tingkat grafis game sesuai kemampuan perangkat.
Dengan pengaturan yang tepat, kamu dapat mengurangi beban kerja laptop tanpa mengorbankan kenyamanan bermain game.

Hindari Menggunakan Laptop di Permukaan Tertutup


Menggunakan laptop gaming di atas kasur, sofa, atau bantal dapat menghalangi ventilasi udara. Hal ini membuat suhu di dalam laptop cepat meningkat karena udara panas tidak dapat keluar dengan lancar.

Gunakan permukaan keras dan rata, seperti meja atau alas pendingin khusus. Pastikan ventilasi tidak terhalang agar sirkulasi udara tetap optimal dan laptop tidak mudah overheat.


Perbarui Driver dan Sistem Operasi Secara Berkala


Driver dan sistem operasi yang tidak diperbarui bisa menyebabkan konflik sistem, bug, atau konsumsi daya yang tidak efisien. Ini bisa berujung pada peningkatan suhu kerja laptop. Maka dari itu, penting bagi untuk selalu mengunduh dan menginstal pembaruan dari produsen perangkat keras maupun pengembang sistem operasi secara rutin.

Perhatikan Suhu Laptop Saat Digunakan


Selalu awasi suhu laptop Anda saat digunakan untuk bermain game atau menjalankan aplikasi berat. Kamu bisa menggunakan aplikasi monitoring seperti HWMonitor atau MSI Afterburner untuk memantau suhu CPU dan GPU.

Jika suhu mencapai angka di atas 90 derajat Celsius secara konsisten, sebaiknya hentikan aktivitas sementara dan beri waktu bagi laptop untuk mendingin. Kamu juga dapat menurunkan pengaturan grafis atau menonaktifkan efek visual tertentu untuk mengurangi beban kerja perangkat.



Pilih Laptop Gaming dengan Sistem Pendinginan Terbaik


Salah satu langkah penting dalam menghindari overheat adalah memilih laptop gaming dengan sistem pendinginan yang andal sejak awal. Laptop dengan teknologi pendinginan modern dapat membantu menjaga suhu tetap stabil meskipun digunakan untuk aktivitas berat.

Jika kamu sedang mencari laptop gaming berkualitas dengan spesifikasi tinggi dan sistem pendinginan efisien, ROG Flow Z13 (2025) GZ302EA-RZA86N9G-HM adalah pilihan yang patut  dipertimbangkan. 

Laptop ini memiliki keunggulan sebagai berikut:
  • Prosesor AMD Ryzen™ AI MAX+ 395 dengan performa tinggi
  • Layar ROG Nebula Display 13,4 inci beresolusi 2.5K dan refresh rate 180Hz
  • Penyimpanan 1TB SSD PCIe® 4.0 yang responsif dan cepat
  • Windows 11 Home dengan antarmuka modern dan efisien
  • Ditenagai AMD XDNA™ NPU up to 50TOPS, ideal untuk beban kerja AI dan multitasking
Laptop ini tidak hanya bertenaga, tetapi juga dirancang dengan sistem pendinginan yang sangat baik untuk menjaga suhu tetap optimal, bahkan saat bermain game berat. Dengan harga sekitar Rp 40 jutaan, ROG Flow Z13 memberikan nilai tinggi bagi kamu yang ingin performa maksimal tanpa khawatir overheat.

Merawat laptop gaming agar tidak mudah overheat bukanlah hal yang sulit jika kamu disiplin dalam menjaga kebersihan, penggunaan, dan perawatan perangkat. Gunakan alat bantu seperti cooling pad, bersihkan ventilasi secara berkala, serta perhatikan suhu kerja perangkat. Dengan demikian, kamu dapat menikmati performa gaming maksimal sekaligus memperpanjang usia laptop.

Untuk pengalaman gaming terbaik yang minim risiko overheat, pilihlah laptop dengan sistem pendinginan terbaik seperti ROG Flow Z13 (2025). Perpaduan desain modern dan performa tinggi menjadikannya investasi yang sepadan bagi para gamer serius.

xoxo
Read More

7 Basic Tips Sebelum Kulineran di Blok M

Selasa, 15 April 2025

Tidak ada komentar


Assalamualaikum
Halo, apa kabar semuanya~

Sekarang Blok M menjadi tempat favorit orang-orang khususnya anak muda untuk kulineran. Hal ini terlihat dari banyaknya review kafe hits atau rekomendasi jajanan viral di Blok M yang sering ditemukan di media sosial.

Sebagai orang yang baru tinggal di Jakarta, saya merasa takjub sekaligus heran, kok bisa Blok M "tiba-tiba" menjadi pusat kuliner anak muda. Soalnya, setahu saya orang-orang lebih suka kulineran di tempat yang adem seperti mall.

Cukup lama memantau Blok M dari media sosial seperti TikTok, akhirnya di penghujung 2024 saya berkesempatan mengunjungi Blok M dengan saudara sepupu. Kami janjian di weekday, tepatnya pada hari selasa siang karena ingin menghindari keramaian. Namun saya lupa kalau itu adalah tanggal 31 Desember, sehingga kondisinya yaa.... tetap saja ramai. Alhasil, kami cuma berhasil makan siang di satu resto, nongkrong di satu coffee shop dan sedikit foto-foto di M Bloc Space.

Pertama kali ke Blok M, saya merasa salah pakai baju dan kurang mencari tahu informasi tempat yang akan dikunjungi. Sebenarnya banyak yang bisa dicerita tentang pengalaman pertama kali kunineran di Blok M. Namun pada kali ini, saya ingin share tips dasar atau utama sebelum mengunjungi Blok M untuk kulineran, supaya tidak menyesal seperti saya.



Basic Tips Sebelum Kulineran di Blok M



1. Ajak teman yang sefrekuensi


Ajaklah teman yang juga tertarik untuk kulineran di Blok M atau teman yang sudah paham dengan kondisi di sana. Seperti jika kamu ingin mencoba makanan dan berfoto di kafe viral di sana, berarti kamu dan temanmu siap untuk mengantre. Jangan sampai salah mengajak teman kulineran. Niatnya ingin hunting makanan sambil foto-foto di kafe yang hits, eh... malah membawa teman yang nggak suka menunggu, nggak suka foto-foto, sering mengeluh atau tidak tahan dengan keramaian dan terik matahari di Blok M. 

2. List kafe/restoran yang ingin dikunjungi


Ada banyak sekali kafe atau restoran di area Blok M, mulai dari sekitar terminal Blok M, Taman Literasi, M Bloc Market, Blok M Square dan lainnya. Oleh karena itu, sebaiknya cari tahu dulu di TikTok atau Instagram mengenai review atau rekomendasi tempat yang ingin dikunjungi. Setelah menentukan kafe atau makanan yang diinginkan, pelajari lokasinya dan tentukan urutan kunjungan supaya tidak bolak-balik atau berputar. Ini berdasarkan pengalaman saya, saat pertama kali mengunjungi Blok M yang tanpa persiapan, alhasil di sana malah baru buka TikTok, kecapean berjalan karena seperti "hilang arah".

Kulineran di Blok M

3. Gunakan pakaian yang nyaman


Wajib gunakan pakaian dan sepatu yang nyaman karena tempat yang akan dikunjungi adalah area terbuka, panas, dan jalanan yang tidak rata. Maksudnya di sini adalah ada jalan raya, ada trotoar, ada taman dan ada teras ruko/toko. Berbeda jika kita mengunjungi mall, mungkin keliling beberapa kali pun nggak masalah karena di dalamnya sejuk dan lantainya rata.

Menurut saya, hindari baju yang tebal dan yang menyebabkan bau badan seperti bahan polyester, crinkle dan crepe. Dan gunakan sepatu yang nyaman untuk dipakai berjalan-jalan.

4. Bawa payung


Untuk berjaga-jaga sebaiknya bawa payung, karena kita berkeliling di area terbuka. Payung juga berguna saat kamu ke Blok M di siang hari yang terik, untuk meredam panas.


5. Gunakan transportasi umum


Sebaiknya gunakan transportasi umum saat ke Blok M, karena area parkir cukup terbatas. Pilihan transportasi umum menuju Blok M seperti Trans Jakarta dan MRT.

Kulineran di Blok M

6. Pastikan batere HP penuh


Jika kamu sudah niat untuk foto-foto atau bahkan membuat konten review kuliner di Blok M, pastikan batere HP penuh atau bawa powerbank untuk persiapan. Selain itu, HP juga sangat dibutuhkan untuk melakukan pembayaran digital dan pemesanan transportasi online.

7. Jangan bawa anak kecil


Dari poin-poin sebelumnya, sudah bisa dibayangkan suasana di Blok M yaitu panas, banyak jalan dan antre. Oleh itu, menurut saya sebaiknya jangan membawa anak kecil saat kulineran di Blok M, kecuali kamu sudah punya pasangan atau bahkan pasukan yang siap mengatasi "kerewelan" anak kecil saat main ke Blok M.

***

Sekian tips dasar dari saya, semoga berguna bagi kamu yang ingin main ke Blok M.

xoxo
Dila.





Read More